Wedding Gourmet Box Jadi Solusi Kreatif Pernikahan Masa PPKM Di Hotel Bintang Lima

 

Foto: Fairmont Jakarta

Dengan melandainya penyebaran Covid-19 dan diturunkannya level pembatasan di masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat menjadi Level 2, maka melangsungkan pesta pernikahan dengan jumlah tamu yang sudah ditentukan dimungkinkan. Masa PPKM memang tidak akan menghalangi para calon pengantin yang akan menyelenggarakan kemeriahan di hari bahagia mereka. Namun, ada satu hal yang perlu diperhatikan bahwa kegiatan resepsi di acara pernikahan masih tidak diizinkan di masa sekarang ini. Tentu saja bukan tanpa alasan Pemerintah melarang diadakannya resepsi di acara pernikahan karena tujuannya adalah mencegah terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan lewat sebuah pesta pernikahan.

Untuk itu, tempat penyelenggara dan juga elemen-elemen pernikahan yang berhubungan dengan hospitality pesta pernikahan berpikir cepat untuk mencari solusi. Biar bagaimanapun tamu yang datang sudah meluangkan waktu, tenaga, serta resiko mereka untuk keluar rumah menuju tempat acara pernikahan. Apresiasi yang biasanya diberikan dengan menikmati hidangan pernikahan pun diubah dengan memberikan sebuah kotak berisi hidangan makanan untuk dinikmati di luar tempat pernikahan. Ikuti tulisan berikut bagaimana wedding gourmet box jadi tren terbaru dari industri pernikahan sekarang.

Foto: Fairmont Jakarta

Solusi No Dine-in di Pesta Pernikahan

Pesta pernikahan tanpa resepsi? Tentu akan terasa kurang karena melangsungkan pesta pernikahan berarti menjamu tamu-tamu yang diundang oleh Anda, pasangan, dan kedua pihak keluarga. Sementara itu, sebagai tamu undangan mungkin tidak jadi masalah mengenai urusan hidangan ketika mereka bisa menjadi saksi di hari bahagia Anda berdua. Namun, tetap saja ada yang kurang. Aturan pembatasan kegiatan yang meniadakan acara resepsi di pesta pernikahan membutuhkan solusi bagaimana kedua mempelai dan keluarganya bisa menjamu para tamu undangan yang sudah meluangkan waktu mereka untuk datang. Dan, lunch box atau dinner box eksklusif, wedding gourmet box, serta bento box, apapun itu namanya menjadi solusi dari pihak katering atau hotel untuk mengisi solusi pesta pernikahan tanpa resepsi sekarang ini.

Foto: Fairmont Jakarta

Bukan Hidangan Dalam Kotak yang Biasa Saja

Jika Anda mengira menu yang ditawarkan akan biasa-biasa saja, mungkin tidak demikian adanya. Pertama dari bentuk kotaknya pun sudah berbeda karena akan terlihat tidak seperti kota-kota makanan yang dapat dipesan untuk kegiatan acara tertentu. Kotak makan yang diberikan untuk tamu pernikahan akan terlihat lebih besar, eksklusif, dan berisi pilihan menu yang juga sudah dirancang dalam paket pernikahan sesuai dengan bujet dan pilihan Anda berdua. Untuk mempermudah tamu membawanya, biasanya kotak makanan ini sudah ditempatkan di dalam tas khusus. Jadi jangan berpikir seperti nasi kotak yang biasa ditemukan sehari-hari.

Foto: Swissotel Jakarta PIK Avenue

Kreasi Chef Eksklusif dari Hotel-Hotel yang Menyediakan

Penting untuk diingat bahwa setiap kotak makanan yang akan diberikan kepada para tamu disiapkan dengan seksama di bawah protokol kebersihan serta sanitasi yang ketat. Selain itu, Anda berdua juga dapat memilih menu-menu yang ditawarkan sama seperti Anda memilih menu hidangan untuk disiapkan di resepsi pernikahan Anda. Pilihan menu tersebut tentunya akan dipersiapkan oleh chef-chef profesional di bawah seorang Exclusive Chef yang akan mengawasi kualitas makanan bahkan untuk hidangan yang disiapkan di dalam kotak sekalipun. Sekali lagi, semuanya disiapkan secara profesional dan eksklusif seperti untuk mempersiapkan sebuah resepsi pernikahan khusus untuk Anda berdua.

Foto: Hotel Gran Mahakam

Pengalaman Kuliner Tersendiri Bagi Para Tamu

Kota hidangan yang Anda berikan kepada para tamu undangan Anda bukan hanya sekedar kota makanan yang dibawa pulang untuk dinikmati. Tapi di dalamnya terdapat pengalaman kuliner dari hotel berbintang yang Anda berikan untuk dinikmati sebagai pengganti resepsi dine-in pesta pernikahan Anda. Saat para tamu membuka kota tersebut, sudah tersedia hidangan pembuka, utama, penutup, dan juga minuman yang dapat dinikmati. Mungkin tamu Anda akan menikmatinya di rumah masing-masing, tapi kenikmatan hidangan yang Anda berikan akan mengingatkan mereka pada Anda berdua dan tempat Anda menikah.

Foto: Premium Hampers Box by Raffles Jakarta

Apresiasi Anda Untuk Tamu Undangan yang Hadir

Pesta pernikahan di zaman sekarang yang intim dan hangat akan mengumpulkan Anda dengan keluarga, kerabat, dan teman terdekat. Mereka akan bahagia sekali menjadi tamu undangan, menjadi saksi kebahagiaan Anda berdua, serta bisa merasakan kehangatan sebuah pesta yang akrab. Apresiasi Anda berdua sebagai pengantin adalah menawarkan hidangan terbaik dari pilihan menu yang Anda pilih untuk mereka sebagai tanda terima kasih. Satu hari resepsi pernikahan akan kembali normal dengan kegiatana dine-in, tapi untuk sekarang ini, memberikan Premium Hampers Box menjadi tren terbaru yang banyak dinikmati oleh pengantin dan juga para tamu undangannya.

Wedding Planning, Zaman Now, Tips dan Trik, Serba-serbi Pernikahan


LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP